Tuesday 26 June 2012

0 Manajemen Workshop


Manajemen workshop mutlak direncanakan dengan baik dan terencana guna kesuksesan kegiatan sebuah workshop. Workshop merupakan media efektif dalam sosialiasi sesuatu. Workshop sebagai sebuah kegiatan bertujuan memberikan pengalaman nyata kepada peserta tentang materi yang disampaikan. Serangkaian kegiatan aktif peserta selama kegiatan workshop mampu memberikan ketrampilan lansung kepada peserta.

Narasumber memberikan materi melalui model  presentasi dan simulasi materi workshop oleh peserta. Sebagai contoh dalam workshop Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) narasumber menyampaikan materi KTSP dengan model presentasi dilanjutkan dengan praktek menyusun KTSP oleh masing-masing peserta sehingga di akhir kegiatan peserta diharapkan mampu menyusun kurikulum tingkat satuan pendidikan secara mandiri.


Beberapa tahapan mutlak dilalui dalam manajemen workshop. Tahap pertama dalam manajemen workshop ialah penentuan tujuan kegiatan. Tujuan workshop biasanya merupakan sosialisasi sebuah kebijakan. Kegiatan workshop ini bertujuan memberikan pemahaman secara utuh mengenai sebuah kebijakan dan bagaimana menjalankan kebijakan  tersebut kepada peserta workshop.  Tahap kedua menentukan materi workshop, tayangan dalam bentuk tampilan powerpoint yang menyajikan data dalam bentuk huruf, angka, gambar ataupun video. 

Tahap ketiga membentuk kepanitiaan yang biasanya terdiri dari: ketua, sekretaris, bendahara, seksi acara, seksi publikasi, seksi perlengkapan, seksi konsumsi, seksi pendaftaran dan rencana anggaran biaya yang dibutuhkan. Sosialisasi tentang tekhnis pelaksanaan kepada calon peserta workshop menjadi tahap ke empat dalam manajemen sebuah workshop. Tahap kelima pelaksanaan kegiatan workshop. Evaluasi program perlu dilakukan untuk mengetahui efektifitas pelaksanaan workshop. Pencapaian-pencapaian tahap demi tahap perlu diidentifikasi faktor-faktor pendukung dan penghambatnya sehingga optimalisasi program tetap dapat dilaksanakan.

0 comments:

Post a Comment

 

berbagi cerita dan menuai manfaat Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates